Ayam goreng krispi saus madu keju #homemadebylita
Mencoba kreasi dgn bahan seadanya biar ga kangen2 bgt sama KFC jadilahhh si honey cheesy chicken drumstick ini
Bahan-bahan
-
5 bagian
paha ayam (drumstick)
-
1 butir
telur kocok lepas
-
Celupan ayam
-
5 sdm
terigu serbaguna
-
1/2 sdm
baking powder
-
1 sdt
garam
-
1 sdt
merica
-
1 sdt
bawang putih bubuk
-
1 sdt
jahe bubuk
-
1 sdt
ketumbar bubuk
-
1 sdt
kaldu bubuk
-
5 sdm
tepung roti
-
Bahan saus
-
5 siung
bawang putih cacah halus
-
50 ml
madu
-
100 ml
air
-
1 sdt
garam
-
2 sdm
gula
-
2 sdm
maizena + 50 ml air
-
Bahan lain:
-
Secukupnya
parutan keju
Langkah
-
Marinasi ayam dgn garam, merica dan kaldu bubuk kurleb 30 menit. Campurkan semua bahan saus (kecuali larutan maizena). Tumis hingga mendidih dan tuang larutan maizena. Koreksi rasa dan aduk hingga mengental. Sisihkan. Balur ayam dgn campuran tepung pencelup.
-
Lanjut balur dengan kocokan telur secara merata dan balur kembali dgn tepung pencelup. Panaskan minyak, ketika uda panas bisa kecilkan jadi api kecil. Goreng hingga golden brown.
-
Tuang saus madu ke atas ayam goreng dan bubuhkan parutan keju. Sajikan